Selasa, 05 Agustus 2008

"Ini Perumpamaan..."

Terbuka mata ini saat suara sang sumber benih memanggilku. Selalu dan selalu aku berpikir,  "apa?! dia lebih kuat dariku!", setiap pagi aku keheranan, bagaimana bisa ia lebih kuat dariku, karat kulitnya pun lebih tebal dariku!
Setiap fajar, terlihat dilema seorang laki - laki yang selalu membuatku teriris dalam diri. Ia tidak bersalah, ia hanya merasa melakukan hal yang tepat walaupun sering tidak tepat. Inilah yang dirasakan seorang sulung menghadapai para bungsu keparat yang hanya mau menadah air susu secara serakah dan menganga layaknya mulut laknat!

Ia berjalan jauh bertunggang ular besi setiap harinya untuk mengolah pari menjadi beras dan dinanak sang hawa teruntuk sang kuthuk. Kuthuk-kuthuk inilah tanggung jawab utamanya, segala permintaan mereka bukan sebuah kesalahan karena mereka ini dari benihnya sendiri yang dikandung si penanak hingga menjadi anak. Adalah Kuthuk sulung yang selalu ingin melindunginya, tetapi ia terlalu kuat sehingga kesombonganyapun menutup lemahnya dan selalu berkata "Aku bisa sendiri!". Tetapi selalu kemalangan yang ia dapat, lagi-lagi karena para bungsu laknat itu.

Aku berharap ini tidak menjadi karma untuku. Para bungsuku adalah para bungsu bersayap malaikat walaupun sayap mereka belum begitu kuat. Untuk sang sumber benih kuatlah dan berkatalah "lindungi aku!" jika kau melemah.

Dari Kuthukmu.

                        
                dan Aku berkata yang sesungguhnya.

"Akhirnya..."

Serbu!!! angkat!! angkat!!(Diselingi suara letusan senpi)
begitulah kurang lebih ringtone HP saya berbunyi tadi pagi. Kok nomor Jakarta? pikir saya heran, karena tumben-tumben saja ada nomor interokal masuk ke HP saya.

Terdengar suara perempuan mengkonfirm nama saya, " selamat pagi, ini benar Yulius Pramana Jati?", langsung saya membenarkan pertanyaan dia. dengan nada bersahabat dia memberitahukan bahwa saya lolos seleksi peserta LA Lights Indiemovie 2008 kategori
"Bikin Film Bareng Artis". Wah! langsung dingin tangan saya!! tetapi bahagia karena akhirnya saya mendapat pengalaman yang lain dan sangat berharga!!

Sontak setelah menutup pembicaraan, saya langsung berlompatan a.k.a jingkrak-jingkrak! hahaha.. Terimakasih Tuhan...terimakasih Tuhan... kata pertama yang saya ucapkan. ya mengingat say adalah makhluk Tuhan dan nasib saya ini kan yang ngatur Tuhan jadi sebuah keharusan bagi saya bersyukur padanya.

Ahh... lega rasanya! seketika langsung saya sms ayah saya dan mengabari hal ini lalu langsung saya mengabari Mas Dery, orang pertama yang sangat berjasa atas kesuksesan saya ini karena jika dulu ia tidak menawari saya dalam pembuatan sebuah film pendek maka saya tidak akan memilih bahwa film adalah pilihan hidup saya.
setelah itu saya mengabari orang yang selalu terima jika saya marah-marahin, Andrika Permatasari hehehe.. thanks baby... lalu saya mengabari satu lagi orang yang sangat berjasa pula bagi saya yaitu mas Ari Surastio! dialah orang yang membuat saya bertambah wawasan dalam dunia film, tanpa dia juga saya bukan apa-apa, serius! hehehe..
tak lupa juga Ceta, teman satu visi misi dalam berkarya, "Hijaurumput Videomotion we are life Bro!" hahaha...

memanglah benar tanpa orang lain saya bukan apa-apa, thanks banget buat Keluarga besar Ign. Hedro Suprapto, Mas Dery, Mas Ari Surastio, Kea, Ceta, Oky, Mas Yopi, Bule dan semua kawan-kawan di MMTC dan d'Kenclenk serta semuanya!! you are my lucky life friends!!
hahaha... kok kayak udah dapet penghargaan aja ya? berterimakasih kan ga usah nunggu ta?! hehehe...

Big Regards Y. P Jati  a.k.a  Jhatz Caesar.

Senin, 04 Agustus 2008

"BACK to HOBBY"

Pffh... rutinitas yang membuat hati dan pikiran penat memang harus segera diatasi, kalau engga wah berabe!! bisa marah-marah tanpa sebab dan semuanya bisa kena.
ahh.. untung punya hobby jadi bisa diredam deh.. hehehe... ini adalah hasil jeperetan dari pocket digital saya dan sedikit saya otak atik lewat komputer, yang jelas butuh masukan n commentnya ya... hehehe...


 
 
                           
                          

                               

Yupz.. ini adalah beberapa jeperetan dari pocket saya, ada beberapa yang saya ambil waktu saya sedang iseng di belakang rumah dan ada yang saya ambil saat saya traveling ke Bali tanpa restu dari orang - orang terdekat saya alias diam - diam! hehehe...
ini adalah hobby yang berkelas menurut saya, berminat? ayuk kita share yuk... hehehe...